Marktel

PT. MANUNGGALING RIZKI KARYATAMA TELNICS

Perusahaan produsen barang dan jasa di bidang “Elektronika Profesional” dengan kemampuan R&D sebagai “Core Competencies”

PT. Manunggaling Rizki Karyatama Telnics (Marktel)

R&D (Research and Development) Core Competencies

rnd Perkembangan dan perubahan teknologi yang sedemikian cepat, menempatkan peran R&D menjadi unsur yang mutlak dan urgent di PT. MARKTEL. Komitmen terhadap pentingnya peran R&D dan menjadikan “core competencies” bagi perusahaan dalam upayanya memenuhi tuntutan pasar. PT. Marktel berkomitmen untuk memberikan kepuasan kepada konsumen melalui inovasi berkelanjutan. Upaya untuk memberikan produk yang berkualitas, handal dan berkelanjutan sesuai dengan perkembangan teknologi yang direalisasikan dalam kegiatan R&D guna mendukung pembangunan nasional. Berbekal pengalaman, pengetahuan dan penguasaan teknologi yang terus dikembangkan dengan sasaran :

  • Melakukan riset di bidang teknologi informasi, APILL dan lain-lain, untuk mengantisipasi perkembangan teknologi dan perkembangan pasar yang terus berubah, sebagai dasar penetapan kebijakan produksi Hardware ataupun Software.
  • Mengembangkan inovasi sesuai dengan perkembangan teknologi, yang direalisasikan dalam kegiatan R&D sejalan dengan dinamika kebutuhan di lapangan.
  • Melaksanakan kampanye edukasi akan pentingnya pembenahan sistem informasi yang lebih baik dan efisien yang merupakan alternatif solusi yang dibutuhkan oleh stakeholders.

Fasilitas Produksi

workshop

PT. MARKTEL berupaya untuk dapat menyajikan produk yang handal dan berkualitas sama baiknya dan fleksibel sesuai dengan permintaan konsumen, PT. MARKTEL memiliki workshop dengan kelengkapan yang memadai, efisien dan dikendalikan oleh tenaga teknis berpengalaman agar dapat merealisasikan produk-produk yang lebih kompetitif dengan harga jual yang bersaing.

Bidang Bisnis

Dengan berbekal pengetahuan, kemampuan R&D dan SDM yang berpengalaman, bidang usaha PT. MARKTEL menyajikan :

  • Perancangan dan Rekayasa Teknologi
  • Pembuatan Barang
  • Instalasi dan Perawatan
  • Jasa Purna Jual

Tentang Kami

Latar Belakang

Bermula dari kegiatan riset di Laboratorium Elektronika Institut Teknologi Bandung yang dilakukan oleh sekelompok pengajar dari Institut tersebut, yang layak ditindaklanjuti dengan mewujudkan hasil riset tersebut menjadi produk-produk teknologi yang dapat dipertanggung-jawabkan. Maka pada tanggal 15 Mei 1973 didirikan perusahaan perseroan di Bandung, dengan nama PT. Telnic Industries, yang bergerak di bidang bisnis Elektronika Profesional (Customized Product) yang membuat hardware dan software produk-produk Signalling, Perangkat Telekomunikasi, Sistem Informasi, baik dalam bentuk produk satuan dan atau produk jaringan yang terintegrasi.

Sejalan dengan upaya pemenuhan kebutuhan pasar yang ada, PT. Telnic Industries memberi kesempatan kepada tenaga terdidik untuk mengembangkan keahliannya masing-masing dalam kegiatan riset dan pengembangan (R&D), yang kemudian melahirkan tenaga-tenaga ahli yang handal dan banyak berperan menentukan keberadaan PT. Telnic Industries selama itu.

Perkembangan teknologi dan tumbuhnya permintaan pasar akan produk teknologi, menjadi pertimbangan dan menjadi tuntutan akan penguasaan teknologi sedemikian rupa sehingga kemudian tidak dapat dipenuhi oleh PT. Telnic Industries dengan sumber dayanya yang terbatas. Namun dengan berbekal pengalaman dan penguasaan teknologi yang cukup memadai maka para senior engineer bersemangat untuk maju terus dan bahkan mampu bersaing dengan produk-produk import.

Untuk mengatasi keterbatasan sumber daya perusahaan tersebut, maka para Senior Engineer mengambil inisiatif untuk bergabung dan mendirikan perusahaan perseroan yang berkedudukan di Bandung, dengan nama PT. Manunggaling Rizki Karyatama Telnics (MARKTEL) dengan mendapat dukungan permodalan dan management dari PT. Batavia International Ventura, Jakarta dan BRISyariah.

Visi

Menjadi perusahaan produsen barang dan jasa di bidang “Elektronika Profesional” dengan kemampuan R&D sebagai “Core Competencies”.

Misi

  1. Memberikan sumbangsihnya di dalam kegiatan penyediaan barang dan jasa yang berbasis teknologi dalam kaitannya dengan kegiatan “Pelayanan Masyarakat”.
  2. Memberikan kesempatan kepada SDM yang cakap dibidangnya untuk mengembangkan kemampuan rancang bangun sesuai dengan tuntutan teknologi dan perkembangan pasar.
  3. Menjadi perusahaan yang dapat memberikan kesejahteraan hidup yang layak bagi SDM dan Keluarganya.
  4. Menjadi perusahaan yang profesional dibidangnya dengan menghasilkan produk dan jasa yang “reliable” dan memberikan manfaat jangka panjang bagi semua pihak yang terkait.

Produk

Pengembangan ITS (Intelligent Transport System)

itsconcept

ITS (Inteligent Transport System) adalah proses teknologi informasi, elektronika dan telekomunikasi yang mengintegrasikan kondisi unsur lalu lintas (kendaraan, prasarana perlengkapan jalan dan pengguna) dengan penerapan manajemen dan rekayasa lalu lintas melalui serangkaian aplikasi dan elektronika, guna mendukung perencanaan, pengoperasian dan pengelolaan layanan transportasi darat yang efektif dan efisien.

 

Produk Bidang Signaling

Controller merupakan produk utama PT. MARKTEL dibidang perangkat Traffic Signal, dengan pengalaman bertahun-tahun tenaga engineer PT. MARKTEL mampu mengembangkan berbagai controller, dengan desain mulai dari operasi yang sederhana dengan 6 signal grup untuk persimpangan yang sederhana sampai yang lebih kompleks dengan 16 signal grup. Disamping itu telah pula dikembangkan suatu sistem pengendalian lalu lintas dalam suatu area (ATCS), dimana setiap Controller terkoordinasi secara terpusat, sehingga dapat dicapai aliran lalu lintas yang optimal.

Produk Traffic Presence and Counting Detektor

tcprecense

Traffic Presence and Counting Detector adalah sebuah sistem integrasi perangkat elektronika dan kecanggihan Algoritma analisis yang diterapkan untuk menghasilkan informasi sangat penting tentang kondisi arus lalu lintas dipersimpangan. Perangkat ini menghasilan data digital tentang kepadatan/occupansi kendaraan yang melaju dimulut simpang, yang dapat dimanfaatkan oleh APILL sekelas UMC-690 sehingga pengendalian lalu lintas secara adaptif dapat berfungsi dengan baik sebagai Smart APILL.

Bukan hanya data occupansi untuk APILL, sistem ini adalah buah karya PT. MARKTEL yang juga mampu memberi laporan lengkap tentang volume kendaraan dan klasifikasinya, yaitu sepeda motor, mobil, truck/bus. Dapat diintegrasikan kedalam sistem jaringan ATCS produksi PT. MARKTEL, sehingga live video dapat dilihat langsung dari Pusat Kendali (CC-ROOM), dan pelaporan disajikan dalam bentuk grafik, tabel dan gambar video.

Area Traffic Control System (ATCS)

atcs

Kepadatan lalu lintas dengan berbagai dampak negatifnya merupakan masalah sehari-hari yang dihadapi sebagian besar penduduk kota-kota besar, salah satu upaya untuk mengatasi masalah tersebut adalah pengaturan lalu lintas persimpangan yang berbasis Area Traffic Control System (ATCS).

ATCS adalah suatu sistem pengatur lampu lalu lintas terpusat yang Intelligent dan terkoordinasi :

  • Intelligent : ATCS mempunyai kemampuan sebagai suatu Traffic management system
  • Terkoordinasi : Pada ATCS dilakukan koordinasi antar persimpangan dalam satu area, Sehingga antar persimpangan dapat dikoordinasi melalui Pengaturan dari pusat

VID (Vehicle Image Detection)

vid

VID adalah salah satu perangkat detektor kendaraan berbasis gambar video (Video Image Detection)

  1. Menggunakan Fixed Camera yang dilengkapi dengan media perantara komunikasi data berbasis TCP/IP atau Serial RS-485.
  2. Proses deteksi kendaraan menggunakan analisis pencitraan gambar (Video Images Processing) yang di konversi menjadi data lalu lintas.
  3. Membutuhkan pencahayaan yang bagus.
  4. Zona deteksi dapat definisikan oleh pengguna sesuai dengan kondisi.
  5. Dapat digunakan sebagai Presence Detector di persimpangan maupun statistik detektor seperti occupancy, average speed, classification, gap.

Smart PJU (Penerangan Jalan Umum)

smartpju

Sistem Monitoring dan Pengendalian Penerangan Jalan Umum merupakan sebuah sistem yang mampu memonitor dan mengendalikan lampu penerangan jalan secara terpusat.

Fitur Sistem Monitor dan Pengendalian PJU

  • Memonitor lampu per lampu atau kelompok lampu secara realtime.
  • Memonitor sumber daya masuk maupun keluar setiap fasa secara realtime.
  • Pengendalian lampu per fasa secara manual dan otomatis berdasarkan jadwal.
  • Fungsi MODE LDR (Sensor Cahaya) yang akan menyalakan dan mematikan lampu per fasa secara otomatis.
  • Pengaturan jadwal per fasa.
  • Pelaporan penggunaan daya dan estimasi biaya listrik per-jam dan per-hari.

Portofolio

Pengalaman, kemampuan dan kerja keras kami telah menghasilkan produk-produk yang telah terpasang dan tersebar di kota/kabupaten Indonesia yaitu sebagai berikut :

  • Cras justo odio
  • Dapibus ac facilisis in
  • Morbi leo risus
  • Porta ac consectetur ac
  • Vestibulum at eros

Partner Kami

hikvision
dahua
smartmicro
houstonradar
supermicro
lantech
ptv
kabelindo
dhj
itsindonesia
kemenhub
itb
sttd
poltekkeselamatan
trisakti
idroadsafety
pji